Rabu, 23 September 2015

Tv Sanyo Ada Suara Bising

Kali ini saya berbagi pengalaman tentang kerusakan bising atau noise pada tv Sanyo model apa saja.
Saya menulis catatan ini karena sudah lebih dari 3 kali menemukan kerusakan yang sama walau pada model yang berbeda.

Suara bising kebanyakan terjadi pada saat pertama tv dinyalakan padahal volume suara pada posisi minimal atau 0, namun setelah menunggu beberapa menit suara bising akan hilang dengan sendirinya.

Suara bising disebabkan karena ada tegangan yang tidak terfilter akibat elko kering dan efeknya pada suara, walau ada efek juga terhadap gambar namun tidak begitu terlihat dengan kasat mata.

Berdasar penghematan saya suara bising atau noise itu berasal dari regulator 9v ada elko kering pada outputnya dimana terhubung dengan input IC AN7805 supply ic jungle terutama untuk tegangan 5v IF VCC.

Coba lihat gambar dibawah ini dimana elko tersebut yang jadi permasalahannya.





Sekian sedikit pengalaman dari saya semoga bermanfaat.

Entri Populer